INHU (Riau), Suaralira.com -- Silahturahmi antara TNI dengan keluarga pejuang Veteran, Kodim 0302/ Inhu lakukan Kunjungan ke salah satu rumah yang merupakan pejuang Veteran di Desa Tani Makmur, Kecamatan Rengat Barat, Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) Riau, Jum'at (12/3/2021).
Kodim 0302/Inhu selain melakukan kunjungan beramah tamah juga memberikan bingkisan berupa sembako kepada keluarga besar pejuang Veteran Bapak Rebo (94) yang telah berjasa.
Dikatakan Dandim 0302/Inhu Letkol CZI Eko Supri Setiawan S Sos, veteran contoh nyata dalam pengabdian berjuang untuk bangsa dan negara, pantas dan harus dijadikan contoh dalam kehidupan bagi peran aktif TNI.
Sudah sepantasnya kita mengingat akan jasa-jasa mereka terhadap pedahulu kita Disinilah rasa kepedulian harus ditunjukan. Tanpa mereka, serta berkat perjuangan para pejuang terdahulu, kini bisa dirasakan hingga di zaman modren ini.
"Guna untuk mempererat silahtuhrahmi Kegiatan ini akan menjadi kegiatan rutin, antara militer aktif dengan para pejuang veteran. Selain itu, kegiatan ini juga dibarengi dengan wiritan yasin di rumah kediaman pak Rebo," jelas Dandim.
Dilain Pihak dalam acara tersebut Kepala Desa Tani Makmur, Sulistiono, mengucapkan terima kasih atas kedatangan dan kegiatan anjang sana yang dilakukan Kodim 0302/Inhu, yang sekaligus membantu keluarga besar pejuang veteran pak Rebo yang telah berjasa kepada Bangsa dan Negara.
"Terimakasih buat TNI yang sudah peduli sama warga Tani makmur, kunjungan ini dilakukan oleh mayor Inf Binsar Simarmata kerumah pejuang veteran yang sudah berumur 94 tahun. Perhatian korps TNI terhadap pejuang veteran luar biasa, dengan hal ini veteran bisa diskusi dengan para TNI," ucap Kades Tani Makmur Sulistiono.
Sebagai Kepala Desa juga mengucapkan terimakasih dalam acara yang hadir kepada Bhabinsa, Bhabinkamtimas serta jajaran TNI Kodim 0302/Inhu serta Masyarakat Desa Tani Makmur, "tutup Sulistiono. (prs/sl)